Rapat Pengurus 6 Desember 2011

0 komentar
Sesuai dengan kebijakan sekretaris jendral Lembaga Eksekutif Mahasiswa APP, maka hasil dari rapat pengurus yang diadakan dua minggu sekali akan dipublikasikan oleh bidang Kominfo melalui blog ini. Postingan pertama tentang rapat pengurus ini adalah rapat pengurus tanggal 6 desember 2011 pukul 15:00 WIB dengan agenda:
  1. Evaluasi progja
  2. Pembahasan terkait konferensi
  3. Kesepakatan seragam pengurus LEM

Rapat dimulai tepat pada pukul 15:00 dan dibuka oleh ketua umum LEM, Muhamad Fauzi. Dihadiri oleh perwakilan masing-masing bidang walaupun tidak semua personil dari bidang-bidang tersebut hadir secara lengkap. Dimulai dengan perkenalan BPH baru yang bernama Nansi Finda Cahyani yang menjabat sebagai staff sekjen dan setelah itu dilanjutkan dengan agenda yang telah ditetapkan yaitu:

EVALUASI PROGJA

Bidang I Pendidikan dan Kaderisasi (P&K)
Alhamdulillah bidang P&K telah selesai mengadakan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa (LKM) dan sebagai follow up dari bidang I membuat sebuah grand design dengan mengangkat ketua angkatan dan penempatan ex LKM 2011/2012 di Lembaga Eksekutif Mahasiswa seperti yang telah didengungkan oleh bidang I sebelum mengadakan LKM ini. Kemudian bidang I juga telah melakukan pencerdasan kepada ex LKM 2011/2012 di ruang LEM (sebelum rapat ini dimulai) mengenai penempatan mereka di bidang-bidang ataupun lembaga-lembaga yang dibentuk di beberapa bidang, sebut saja bidang I yang akan membentuk study club yang terorganisir, bidang II yang akan membentuk lembaga entrepreneur, bidang III dengan lembaga diskusi dan bidang VI dengan LPM nya yang semuanya masih dalam pengonsepan.
Namun ketua umum LEM memberikan sebuah masukan bahwa yang dapat menggunakan nama lembaga hanyalah bidang VI yang akan membentuk Lembaga Pers Mahasiswa. Dan bidang-bidang yang lain dapat menggunakan nama pusat kajian. Mengapa demikian? Menurut ketum LEM kita, lembaga memiliki masa kerja yang lebih panjang.
Kemudian mengenai Laporan pertanggungjawaban LKM, bidang I masih terus mengupayakan untuk penyelesaian dalam waktu dekat karena saat ini laporan keuangan bendahara belum rampung dikarenakan masih ada nota pembayaran yang belum disetorkan.

Bidang II Kesejahteraan Mahasiswa (Kesma)
Progress dari bidang II adalah saat ini kartu KMMI untuk angkatan 2011 sudah terdistribusi dan untuk angkatan 2009 dan 2010 sebagian besar sudah terdistribusi. Kemudian bidang II juga sedang mengonsep denda keterlambatan yang akan dikenakan bagi perusahaan pemegang tender almamater. Karena pendistribusian almamater dan atributnya banyak mengalami keterlambatan penyelesaian dari jangka waktu yang telah ditentukan dan disepakati di dalam kontrak kerjasama.
Untuk program beasiswa yang dibuat oleh bidang II, proposal sudah jadi.
Bidang II melalui departemen usaha akan membuka usaha kecil-kecilan dengan memanfaatkan outlet LEM, namun saat ini masih terkendala pendanaan. Membentuk pusat kajian entrepreneurship akan membuka sebuah wacana baru di bidang II dan mereka masih akan mengaji tentang pusat kajian ini.
Akhir pendistribusian KMMI dan pembuatan LPJ diestimasikan akan selesai pada 31 januari 2011.
Ada sebuah statement dari bidang II agar bidang-bidang lain siapapun orangnya yang pada saat itu ada di lembaga dan apabila ada mahasiswa yang klaim asuransi ataupun untuk keperluan lain, harap dilayani tanpa harus menunggu bidang II.

 suasana rapat

Bidang III sosial politik (sospol)
Bidang III dalam waktu dekat ini akan kembali mengadakan forum diskusi namun pada saat rapat ini berlangsung masih terkendala ruangan. Ketua bidang III, sigit meminta pada staffnya untuk menyiapkan forum diskusi ini di dalam ruangan gedung baru karena selama ini forum diskusi diadakan di luar ruangan (depan perpustakaan) dan dirasakan kurang kondusif. Pembahasan dalam forum diskusi ini masih terkait konferensi.
Bidang III berkoordinasi dengan bidang VI untuk meyebarkan informasi adanya forum diskusi ini melalui ‘jarkom’ ke semua BPT dan semua bidang LEM diwajibkan untuk datang.
Kemudian info dari BEM SI bahwa pada hari rabu ada perkumpulan dengan agenda pembahasan ketua KPK dan pengenalan penerus di UNJ.

Bidang IV Seni dan Olahraga (SO)
Tidak ada pembahasan progja dalam bidang IV karena bukan rahasia umum lagi bahwa bidang IV satu-satunya bidang di LEM yang sampai saat ini belum memiliki program kerja. Diperparah dengan mundurnya ketua bidang IV, yogi irawan dan sampai saat ini belum ada nama yang mengisi kekosongan di bidang IV.
Beberapa nama telah masuk ke tangan ketua LEM antara lain Fadly Vanmura, Adit, dan rencana reshuffle dari internal LEM dengan menarik ranggi Nugraha yang saat ini menjabat sebagai staff departemen pembinaan anggota (bidang I) namun setelah melalui berbagai pertimbangan, tidak ada satupun dari nama-nama diatas yang sukses menarik hari ketum LEM. Ada sebuah nama rekomendasi dari sekjen, ia merekomendasikan nama Adi Nurcahyo tetapi lagi-lagi masih dipertimbangkan. Ada raut kekecewaan dari wajah sekretaris bidang IV, Amita yang pada hari itu hadir karena ketum LEM hanya memberikan janji-janji yang akan secepatnya akan menetapkan ketua bidang IV namun pada kenyataannya sampai saat ini pun nihil.

Bidang V Kerohanian
Kembali kekecewaan keluar dari pernyataan ketua bidang V, Robet karena pada hari kamis ia memasukkan proposal pleno tapi sampai saat ini belum ada tanggapan dari BPH. Bidang V akan mengadakan kajian entrepreneur muslim yang akan dimulai pada hari rabu depan. Kenyataannya kegiatan tersebut di pending karena waktunya terlalu mepet dengan pelaksanaan konferensi. “sebelum konferensi tidak ada program kerja dan sampai H-1 kita akan ada kajian tentang konferensi dan di handle sekjen.” begitulah pernyataan dari ketum LEM.

Bidang VI Komunikasi dan Informasi (kominfo)
Tidak banyak pembahasan dari program kerja dari bidang VI, Fahmi yang satu-satunya perwakilan dari bidang VI pada rapat hari ini hanya mengatakan bahwa kendala di bidang VI hanya masalah LEMedia yang batal terbit dan masih ada artikel yang belum di publish di blog. Dan untuk LPM, bidang VI hendaknya merumuskan visi, misi, struktur organisasi, dan program dari lembaga tersebut.

BPH
Kinerja BPH pun tak luput dari bahan Evaluasi. Mengenai pembagian SK kepada seluruh pengurus dan untuk persiapan konferensi (untuk agenda selanjutnya), bahas apa yang dirasakan dalam pra konferensi. Beri gagasan baru agar ideal apa yang dibayangkan walau hanya subyektif. “BUDAYAKAN MEMBACA AD/ART”

PEMBAHASAN KONFERENSI
Pembahasan konferensi yang dipimpin oleh Rudi hari ini hanya ‘kulitnya ‘saja. Setidaknya seluruh fungsionaris LEM paham betul saat konferensi dimana mereka duduk, di peninjau kah? Di undangan kah? Atau di utusan?
Sebelumnya  dibahas apa itu konferensi? Dan setelah satu persatu anggotanyang hadir ditunjuk untuk menjelaskan apa itu konferensi? Mereka sudah paham apa itu konferensi. Konferensi adalah sebuah forum tertinggi di KMMI APP untuk mengubah AD/ART. Dala, dalam konferensi, terbagi dalam tiga komisi. Komisi A bagi mereka yang membahas anggaran dasar. Komisi B mengenai pengaderan, dan komisi C mengenai progata.
Sebagai fungsionaris Lembaga Eksekutif Mahasiswa, tanamkan dalam hati bagaimana konferensi VI ini menjadi lebih baik. Menghasilkan sebuah keputusan yang terbaik untuk KMMI, dan tampar diri masing-masing untuk menyuarakan ide-ide segar dalam konferensi nanti. 
 pembahasan konferensi dipimpin oleh Sdr. Rudi

KESEPAKATAN SERAGAM PENGURUS
LEM 2011/2012 akan mengadakan seragam pengurus. Perlu digarisbawahi bahwa seragam pengurus ini sama sekali TIDAK menggunakan dana student activity (SA) namun MURNI DARI KANTONG PRIBADI MASING-MASING PENGURUS. Beberapa opsi untuk warna dikeluarkan namun pada akhirnya cokelat muda yang disepakati bersama. Alasan yang mendasar adalah tidak ada institusi di KMMI yang menggunakan seragam berwarna cokelat.
Kemeja lengan panjang yang diestimasikan seharga Rp 70.000 ini akan dihiasi oleh bordiran logo KMMI dan Lembaga Eksekutif Mahasiswa di kantong kiri, serta bordiran nama lengkap dan jabatan di dada sebelah kanan. Ide dari sdr. Rudi untuk mengenakan lencana garuda seperti presma di kampus lain dan hal itu akan membuat kita tampak elegan ternyata disetujui oleh forum. Seragam pengurus ini nantinya akan dikenakan pada setiap rapat pengurus LEM.
pembacaan notulensi oleh Nansi Finda (kanan)

Demikianlah rapat pengurus hari ini.
Salam perubahan
HIDUP MAHASISWA!!!


Posting Komentar