FOPMA

1 komentar

FOPMA (Forum Orientasi Pengenalan Mahasiswa) merupakan pelatihan yang bersifat umum yang dilaksanakan untuk mencetak kader yang akan menduduki posisi-posisi strategis dalam KMMI APP. FOPMA merupakan pengaderan jenjang pertama KMMI APP yang bertujuan:
  1. Terbinanya kader KMMI APP yang mengenal kondisi kampus serta tahu akan tanggung jawab seorang mahasiswa dalam mengamalkan Tri Darma Perguruan Tinggi
  2. Terbinanya kepribadian yang berkualitas akademik, sadar akan fungsi dan perannya dalam berorganisasi serta hak dan kewajibannya sebagai anggota KMMI APP
  3. Merupakan syarat atau ketentuan untuk mendapatkan kartu KMMI APP dan menjadi Anggota Muda KMMI APP
  4. Memiliki pengetahuan mengenai dunia kemahasiswaan baik internal kampus APP maupun dunia kemahasiswaan nasional
  5. Mampu meningkatkan kemampuan akademis
  6. Memiliki kesadaran akan tanggung jawab sebagai mahasiswa
  7. Mampu bertanggungjawab terhadap Tri Darma Perguruan Tinggi
  8. Memiliki kesadaran berorganisasi
  9. Membina dan membentuk mahasiswa yang memiliki budi pekerti luhur.


Materi-materi yang akan di dapat dari FOPMA adalah:
  • Perguruan tinggi dan kemahasiswaan
  • Pengenalan kampus APP
  • Pengenalan KMMI APP
  • Idealisme mahasiswa
  • Pembinaan mental spiritual


Pembicara dalam FOPMA antara lain:
  • Aktivis di dunia kemahasiswaan dan pemerhati sistem pendidikan nasional
  • Direktur APP beserta Ketua Program Studi
  • pengurus intra kampus/aktivis kampus APP
  • Aktivis mahasiswa dan tokoh pergerakan mahasiswa


FOPMA merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh mahasiswa baru Akademi Pimpinan Perusahaan Jakarta tanpa terkecuali. Dalam FOPMA tidak ada sama sekali aksi kekerasan fisik atau perpeloncoan dari panitia. Apabila hal tersebut terjadi maka peserta dapat melaporkannya ke Lembaga Eksekutif Mahasiswa APP untuk ditindak. Apabila mahasiswa baru tersebut tidak mengikuti FOPMA pada tahun pertama ia masuk, maka ia wajib mengikuti FOPMA tahun depan sebagai syarat untuk mendapatkan kartu KMMI APP -yang sudah disebutkan di atas.-

Kartu KMMI APP akan sangat dibutuhkan oleh mahasiswa untuk mengikuti berbagai kegiatan kemasiswaan KMMI APP. Kartu tersebut juga akan ditunjukan oleh mahasiswa ketika akan menghadapi tugas akhir dan sidang.

FOPMA akan diselenggarakan tanggal 17, 18, 19, dan 21 September 2012. Sebelumnya akan dilakukan Briefing pada tanggal 15 September 2012 pukul 10:00 di Auditorium Akademi Pimpinan Perusahaan Jakarta. Materi FOPMA kan dikemas secara menarik dalam bentuk ceramah, diskusi, dan simulasi tergantung materi yang disajikan.

Kami, Lembaga Eksekutif Mahasiswa APP menghimbau  mahasiswa baru Akademi Pimpinan Perusahaan untuk dapat mengikuti FOPMA ini karena bukan hanya bermanfaat untuk membentuk karakter pribadi dan mengetahui dunia pendidikan di APP, tapi juga berguna untuk menentukan dirinya dalam beraktifitas di kampus sesuai minat dan bakat yang dimiliki.

Selamat datang kepada Mahasiswa Baru Akademi Pimpinan Perusahaan 2012/2013
HIDUP MAHASISWA!!


Sumber: Pedoman Pengaderan AD/ART KMMI APP
Follow kami: @LEM_APP


1 komentar:

  1. HIDUP MAHASISWA!
    kaka panitia dan semua yang terlibat d fopma 2012 ini, thx udh membimbing kami selama 3 hari ini. Maafin kita2 juga jikalau kita sering membuat kaka2 emosi. tapi, maklumilah...ini merupakan masa transisi kita2 maba 2012 dari yang tdinya anak sma/smk yang labil suka main2 menuju kedewasaan(walau masih suka labil)...

    salam yellow fighter

    BalasHapus